Masa Tugas Pj Bupati Mesuji Habis, Desca Masuk Nominator

Lampung – Tiga nama muncul sebagai calon pengganti Sulpakar sebagai penjabat (Pj) bupati Mesuji. Ketiganya pejabat Pemprov Lampung, yakni Febrizal Levi Sukmana, Descatama Paksi Moeda, Yudi Alfadri.

Febrizal Levi Sukmana adalah Kadis Energi dan Sumber Daya Mineral; Descatama Paksi Moeda Kadis Pemuda dan Olahraga; serta Yudi Alfadri Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Ketua DPRD Kabupaten Mesuji, Elfianah mengatakan ketiga nama telah mereka kirim ke Kemendagri. Sebelum berakhirnya masa kepemimpinan Sulpakar, 22 Mei 2024, Mendagri sudah memilih satu nama.

Masa tugas Sulpakar akan berakhir pada tanggal tersebut. Dia telah dua kali jadi penjabat sejak 22 Mei 2022. Pada Rapat DPRD Mesuji, Rabu (15/5/2024), Sulpakar sudah pamit kepada ketua, pimpinan, dan anggota DPRD Mesuji.

Sulpakar mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD Mesuji atas kerja samanya selama ini. Dia juga mohon maaf jika masih adak kekurangan selama dua kali menjabat bupati Mesuji. (*)


Diterbitkan

dalam

oleh

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *